Berjualan di TikTok Shop

Cara Berjualan Di TikTok Shop dan Tipsnya Yang Wajib kalian Tahu

 

Berjualan di TikTok ShopTikTok menjadi salah satu platform media sosial yang populer di Indonesia. Berdasarkan data dari dataindonesia.id, platform untuk berbagi video pendek tersebut telah digunakan oleh 99,1 juta pengguna di Indonesia. Angka tersebut tentunya bukan angka yang sedikit untuk pengguna media sosial.
Sebagai platform media sosial terlaris dan banyak pengguna tiktok juga sudah meluncurkan fitur bernama tiktok shop, fitur ini memungkinkan pengguna menghasilkan uang dengan cara memperjual belikan barang atau merek yang di milikinya

 

Mengenal Fitur TIKTOK Shop

Fitur ini adalah fitur terbaru dari tiktok yang memungkinkan para pengguna menyertakan produk yang ingin di perjual belikan. Dengan fitur ini, penonton dapat membeli secara langsung dari aplikasi TikTok. Hal tersebut akan mempermudah penonton karena tidak perlu pergi ke toko online yang terpisah untuk membeli produk yang ditawarkan kreator.

Fitur tiktok shop merupakan fitur dan alat yang memberi peluang bisnis bagi penggunanya, ketika pengguna mengaktifkan fitur tiktok shop maka akunnya akan memiliki tab shopping di profilnya yang akan di tunjukan oleh ikon di atas tas belanja. Lalu pengguna lain dapat mencari dan memilih produk di dalam tiktok shop kemudian membelinya.

 

CARA MENGAKTIFKAN AKUN TIKTOK SHOP

Mengaktifkan tiktok shop tidak sulit ,kalian hanya perlu melakukan beberapa langkah mudah. Berikut beberapa langkahnya:

1. Membuat akun tiktok shop seller

Untuk bisa berjualan di tiktok yang pertama kalian lakukan adalah membuat akun tiktok shop seller dengan cara mengunjungi situs https://seller-id.tiktok.com/account/register. Kemudian kalian mendaftar dan ikuti langkah-langkahnya dengan SIGN UP WITH TIKTOK ACCOUNT atau LOGIN bagi yang sudah pernah mendaftar.

2. Lengkapi informasi toko

Langkah berikutnya adalah dengan melengkapi informasi toko yang sudah kalian buat tersebut, lengkapi dengan data data yang di perlukan seperti mengisi alamat, contact person, dan nomor telepon. Setelah data terisi, klik “Start to add products”.

3. Verifikasi Akun Tiktok Shop Kalian

Sebelum produk kalian bisa di jual di tiktok shop maka kalian harus melakukan beberapa langkah verifikasi dokumen. Klik VERIFY DOKUMEN di homepage lalu klik UPLOAD DOKUMENTS, lengkapi data mengenai penjual, pilih tipe bisnis apakah corporate atau individu. Jika kamu mendaftar sebagai individual, kamu harus mengunggah foto KTP dalam format .pdf, .jpeg, .jpg, atau .png. Pastikan fotonya jelas dan ukurannya tidak lebih dari 10 MB. Jika sudah selesai maka klik SUBMIT.

4. Tambahkan Produk Kalian Ke Tiktok Shop

Setelah akun kalian berhasil di verifikasi maka kalian tinggal menambah produk yang akan di jual di tiktok shop, Pertama klik ADD FIRST PRODUK di homepage lalu klik ADD PRODUCT. Berikutnya isi juga deskripsi produk kaliam dengan detail. Jika kamu ingin menambahkan brand baru, kamu harus mengunggah dokumen ownership atau selling rights (jika kamu reseller). Jika tidak, cukup pilih No brand. Selanjutnya, unggah foto produk dan tambahkan deskripsi produk. Kamu bisa mengunggah maksimal 9 foto. Ukuran foto yang direkomendasikan adalah 1:1, sehingga foto tidak terpotong saat ditampilkan.

Setelah selesai kalian tinggal klik SAVE AS A DRATFT jika kamu tidak langsun mempublishnya atau klik PUBLISH jika kalian ingin langsung meluncurkannya di toko kalian.

5. Hubungkan Dengan Rekening Bank

Langkah Terakhir adalah kalian harus menghubungkan akun tiktok shop kalian denga rekening bank yang kalian miliki caranya : klik LINK BANK ACCOUNT di homepage kemudian klik LINK ACCOUNT setelah itu ikuti prosesnya sampai selesai dan terhubung dengan akun tiktok shop.

Beberapa Tips Agar Produk Kalian Mudah Di Kenal di TIKTOK SHOP

  • -Buat Produk yang Menarik perhatian
  • -Tulis Deskripsi Produk minimal 34 karakter
  • -Pasang Link Di Bio Tiktok Shop
  • -Promosikan produk kalian di akun tiktok melalui konten kalian
  • -Tautkan produk pada video hasil uploadan kalian
  • -Bekerja sama dengan influencer atau kalian menyewa jasa selebgram

 

Demikian uraian dari kami mengenai Cara Berjualan di TikTok Shop dan Tipsnya Yang Wajib kalian Tahu, dengan mengetahui bebeerapa cara di atas semoga mudah di mengerti yaaa. Terima Kasih

administrator

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Cara Berjualan Di TikTok Shop dan Tipsnya Yang Wajib kalian Tahu yang dipublish pada 18 October 2022 di website WartaKota123

Artikel Terkait

Leave a Comment